bits,

SFBits: Episode Podcast

Episode podcast yang saya dengarkan kali ini, menambah lumayan banyak ilmu, banyak yang bisa diambil dari apa yang dibicarakan di sini, dari mulai mengatur uang, tentang ETF, psikologi investasi, menabung dan ketika berhadapan dengan uang.

Deden Fathurahman Deden Fathurahman Follow Mar 31, 2022 · 1 min read

Kali ini akan menampilkan episode-episode podcast yang baru saja saya dengarkan, dan saya belajar banyak dari episode podcast ini, semoga sharing ini bisa bermanfaat.

The psychology behind your money goals

Google Podcast

Episode ini membahas sisi psikologis ketika seseorang membuat tujuan keuangan, dan hal ini tidak melulu mengenai angka, excel, bank apa yang dipakai, tapi ada sisi dari manusianya yang akan muncul.

ETF investing 2.0: How do ETFs actually work?

Masih dari channel podcast yang sama, membahas mengenai dasar ETF dan bagaimana ETF dibuat, ini semacam perkenalan terhadap salah satu aset investasi yang bisa dipertimbangkan selain saham, atau reksa dana konvensional.

Investasi ETF

Why We Never Try To Time The Market

Untuk yang tidak punya banyak waktu dalam memutuskan saham apa yang dibeli, dan juga memutuskan kapan kita membeli saham tersebut, karena memutuskan hal tersebut akan sangat sulit, dan memang tidak ada yang tahu saham apa yang akan naik atau turun.

Dengan membeli ETF, reksa dana yang mengikuti indeks acuan seperti IDX30 atau LQ45, bisa mengurangi kelelahan dalam mengambil keputusan, karena dengan membeli indeks, kita membeli banyak saham yang ada di dalam indeks, dengan hanya beli 1 ETF.

Baca: Apa itu Indeks saham

#576: Morgan Housel — The Psychology of Money, Picking the Right Game, and the $6 Million Janitor

Google Podcast

Selain membahas buku The Psychology of Money, juga membahas banyak hal yang berkaitan dengan bagaimana orang mengatur uang, faktor apa yang terkadang membuat orang membuat keputusan keuangan.

Join Newsletter
Get the latest news right in your inbox. We never spam!
Deden Fathurahman
Written by Deden Fathurahman Follow
Writer at Seputar Finansial, engineer, love technology and geeking about finance, intertwine both world.
Read next

Skeptisme tentang Robo Advisor

Ada beberapa layanan broker investasi, terutama untuk yang menyediakan produk-produk reksa dana, yang menawarkan didalam aplikasinya ...

In investasi, Feb 15, 2023